Kamis, 17 Mei 2018

Rumah Tinggal Di Guwosari, Pajangan, Bantul DIY

Salam imaji, pakabar para sobat semuanya...πŸ‘‹πŸ‘‹baik and sehat semua kan pastinya πŸ˜ƒπŸ‘πŸ‘πŸ‘ŒπŸ‘Œ
Maaf nih lama tidak mengupload karya-karya  arsitektur di sini. Baiklah, kali ini sekali lagi saya coba memposting salah satu karya desain kami, tentang rumah modern minimalis dengan konsep box style sebagai bentuk dasar rumah tersebut. Hal ini sesuai dengan keinginan sang empu sebut saja keluarga ibu Irma, yang menghendaki sebuah konsep penataan rumah untuk keluarga kecilnya yang simple (modern) baik secara layout ruang maupun tampilan tiga dimensinya.


Kemudian semua keinginan sang empu tersebut kami akomodir ke dalam desain rumah lebih lanjut. Pertama, kami terapkan pola akses linear ke dalam interior rumah. Kemudian kita juga terapkan konsep fusion antarruang yaitu seperti rg. tamu, rg. keluarga, rg. makan, sekaligus rg. dapur. Bergabungnya beberapa fungsi ruang tersebut sebagai satu kesatuan ruang utuh tanpa sekat pemisah (partisi), justru memberikan kesan interior yang luas dan nyaman. Untuk eksteriornya, kami mengolah tampilan dan pola-pola bukaan fasad sedemikian rupa agar pencahayaan dan penghawaan dalam ruang tetap optimal. Alhasil setelah utak sana dan utik sini, tercapailah sebuah desain rumah simple nan ciamik tipe 60 m2 seperti pada gambar-gambar tersebut.
Ok, sekian dulu postingan saya tentang edisi desain rumah kali ini, semoga bermanfaat ....😊😊Salam Imaji πŸ™πŸ™πŸ™†























Tidak ada komentar:

Posting Komentar